Balas Tarif Trump, Cara China Ini Bisa Buyarkan Proyek Jet Tempur Siluman F-47 AS

1 week ago 8

loading...

China akan batasi ekspor logam tanah jarang ke AS yang bisa buyarkan proyek jet tempur siluman F-47. Foto/19 Fortyfive

BEIJING - China akan mengenakan tarif 34 persen untuk barang-barang impor asal Amerika Serikat (AS) sebagai pembalasan atas tindakan serupa yang dilakukan Presiden Amerika Donald Trump.

Tak hanya itu, Beijing juga akan melakukan pembatasan ekspor logam tanah jarang (LTJ) ke Washington. Ini menjadi cara China yang bisa membuyarkan proyek jet tempur siluman F-47 generasi keenam yang diimpikan Trump.

China mengumumkan pada Jumat lalu tentang pembatasan ekspor pada mineral tambang dan magnet permanen serta produk jadi lainnya ke AS yang akan sulit digantikan.

Sumber-sumber industri Amerika mengatakan kepada Reuters bahwa langkah Beijing menjadi perhatian bagi beberapa produsen kedirgantaraan AS karena mereka hanya menggunakan sumber daya dari China untuk digunakan dalam avionik.

Langkah balasan Beijing ini dilakukan hanya dua minggu setelah Trump mengumumkan bahwa Boeing telah mendapatkan kontrak untuk mengembangkan F-47 yang dirancang untuk menggantikan jet tempur siluman F-22 Raptor dan menjadi tulang punggung armada generasi berikutnya Angkatan Udara AS.

Sekadar diketahui, China memproduksi sekitar 90 persen LTJ dunia—sekelompok 17 elemen yang digunakan dalam industri pertahanan, kendaraan listrik, energi, dan elektronik.

Sebagai pemasok utama LTJ AS, langkah China menunjukkan bahwa mereka siap menggunakan dominasinya atas penambangan dan pemrosesan mineral penting dan bagaimana pertikaian dengan Trump dapat menimbulkan risiko bagi program Next Generation Air Dominance (NGAD) AS untuk mengembangkan jet tempur masa depan.

Yang terpenting, sekitar lima persen penggunaan LTJ di AS digunakan untuk aplikasi pertahanan, menurut Congressional Research Service (CRS).

Pesawat tempur siluman F-35 Lockheed Martin menggunakan 920 pon LTJ per pesawat dalam sistem peperangan elektroniknya, radar penarget, dan motor listrik yang menggerakkan kemudi pesawat, menurut Science History Institute.

Read Entire Article
Patroli | Crypto | | |