loading...
CEO iNews Media Group Angela Tanoesoedibjo menjadi pemateri dalam dialog di iNews Media Group Campus Connect bertajuk Creatorverse di Universitas Tarumanagara, Jakarta Barat, Rabu (26/11/2025). Foto/Aldhi Chandra
JAKARTA - iNews Media Group tak memandang content creator atau kreator konten sebagai pesaing. Content creator justru diajak kolaborasi di era perkembangan teknologi saat ini.
Hal ini diungkapkan CEO iNews Media Group Angela Tanoesoedibjo saat menjadi pemateri dalam dialog di iNews Media Group Campus Connect bertajuk Creatorverse di Universitas Tarumanagara, Jakarta Barat, Rabu (26/11/2025).
"Ya, jadi kita tidak melihat content creator itu sebagai pesaing, gitu. Tetapi bagaimana kita bisa kolaborasi bersama," ucap Angela.
Baca Juga: iNews Media Group Gelar ICC di Untar, Ajak Anak Muda Berkolaborasi Bangun Ruang Digital Sehat
Angela mengatakan, iNews Media Group telah banyak berkolaborasi dengan content creator dan membuat intellectual property (IP). Di sisi lain, ia berkata, platform YouTube juga telah menyediakan fitur kolaborasi antar-content creator. "Nah, ini kita mulai gunakan supaya newsroom seperti kita bisa collab dengan content creator," kata Angela.
Angela mengatakan, proses kerja content creator dan media memiliki perbedaan. Cara kerja content creator dinilai lebih cepat lantaran tak banyak proses yang dilakukan dalam mengolah informasi.
"Nah, kalau kita, itu mungkin sedikit lebih lambat, tapi karena dengan digitalisasi tadi, banyak proses telekomunikasi, proses pekerjaan yang sudah kita digitalize juga, maka itu sebetulnya jauh lebih cepat dari yang sebelumnya," ujar Angela.

Angela mengatakan, ruang redaksi di iNews Media Group telah membuat budaya kerja. Ia berkata, redaksi di iNews Media Group itu harus independen.

















































