Mensos Ngaku Tak Pernah Dengar Wacana Reshuffle Kabinet Prabowo

2 hours ago 2

loading...

Mensos Saifullah Yusuf atau Gus Ipul memberikan keterangan kepada media usai menghadiri acara halalbihalal bersama Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar di Jalan Widya Chandra IV Nomor 23, Jakarta Selatan, Minggu (20/4/2025). FOTO/BINTI MUFARIDA

JAKARTA - Menteri Sosial ( Mensos ) Saifullah Yusuf atau Gus Ipul menanggapi reshuffle Kabinet Merah Putih yang dipimpin Presiden Prabowo Subianto. Gus Ipul menegaskan dirinya tidak mengetahui maupun mendengar adanya wacana tersebut.

"Soal reshuffle saya enggak pernah dengar itu ya," kata Gus Ipul usai menghadiri acara halalbihalal bersama Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar di Jalan Widya Chandra IV Nomor 23, Jakarta Selatan, Minggu (20/4/2025).

Gus Ipul menegaskan bahwa sejauh ini seluruh anggota Kabinet Merah Putih tetap menjalankan tugasnya secara maksimal, bahkan di hari libur.

Pernyataan Gus Ipul ini sekaligus menepis spekulasi yang sempat mencuat di publik mengenai kemungkinan perombakan susunan menteri Kabinet Merah Putih dalam waktu dekat.

"Ya, tidak hanya soal Lebaran, pada saat hari libur pun kabinet kerja dengan baik. Semua saya lihat ya, anggota kabinet bekerja meskipun di hari libur," katanya.

Sementara itu, Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi membantah isu reshuffle kabinet.

"Enggak ada reshuffle (dalam waktu dekat)," kata Prasetyo dalam keterangannya kepada wartawan, Kamis (17/4/2025).

Prasetyo pun berkelakar bahwa yang akan di-reshuffle dalam waktu dekat adalah internal Partai Golkar. Sebelumnya, Ketua Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia yang juga Menteri ESDM mengatakan bakal melakukan reshuffle kepengurusan Partai Golkar . "Itu ini itu reshuffle Pak Bahlil, di kepengurusan Partai Golkar itu, hehehe. Bukan, enggak ada (reshuffle Kabinet Merah Putih, red), enggak ada. Sama sekali enggak ada," pungkasnya.

(abd)

Read Entire Article
Patroli | Crypto | | |