'The Manipulated' Kuasai Disney+! Drakor Ji Chang Wook & EXO D.O. Geser Serial Amerika 'Alls Fair'

1 hour ago 1

loading...

Drama Korea The Manipulated terus mencetak prestasi luar biasa. Foto/Koreaboo

JAKARTA - Drama Korea 'The Manipulated' terus mencetak prestasi luar biasa hingga membuat publik internasional terpukau. Serial yang dibintangi Ji Chang Wook dan D.O. EXO ini bukan hanya memuncaki tangga global Disney+, tetapi juga sukses menggeser serial Amerika populer “All’s Fair” dari posisi nomor satu.

Drakor yang Mendominasi Global dan Tak Tergeser dari Puncak Disney+

Popularitas drama Korea kembali menunjukkan taringnya lewat 'The Manipulated, sebuah drama thriller–aksi terbaru di Disney+ yang kini menjadi pusat perhatian dunia. Berdasarkan data FlixPatrol per 24 November, drama ini berhasil menempati posisi nomor satu secara global dalam kategori TV Show di Disney+, melampaui berbagai judul internasional termasuk legal-drama Amerika “All’s Fair” yang dibintangi Kim Kardashian.

Keberhasilan ini bukan hanya sesaat. 'The Manipulated' mencatat rekor konsisten, mempertahankan posisi puncak selama 18 hari berturut-turut di Korea Selatan dan Taiwan. Ini menjadi bukti betapa kuatnya antusiasme penonton terhadap jalan cerita dan kualitas produksi drama tersebut.

Baca Juga : 6 Drakor Bertema Retro yang Bikin Nostalgia, Wajib Masuk Watchlist!

Tak hanya itu, drama ini juga masuk Top 10 di berbagai negara seperti Hong Kong, Singapura, Turki, dan Jepang. Bahkan laporan terbaru dari Sports Chosun mencatat 'The Manipulated' sempat berada di peringkat kedua global di Disney+ TOP 10 TV Shows per 23 November, namun tetap tak tergeser sebagai nomor satu di Korea dan Taiwan selama 18 hari berturut-turut. Tren ini menunjukkan bahwa drama tersebut menarik minat penonton dari berbagai belahan dunia dengan stabil.

Diproduksi oleh CJ ENM dan Studio Dragon, 'The Manipulated' (atau dikenal juga dengan judul internasional lain seperti Scarving City) menghadirkan alur cerita penuh ketegangan. Drama ini mengikuti kehidupan Taejung (Ji Chang Wook), seorang pria biasa yang tiba-tiba terlibat dalam kejahatan keji yang tidak dilakukannya. Ia kemudian dijebloskan ke penjara dan menyadari bahwa seluruh kejadian itu direncanakan oleh Johan (Do Kyung Soo), sosok misterius yang memiliki dendam terselubung. Dari sinilah rangkaian aksi balas dendam, manipulasi, dan konspirasi mulai berkembang.

Read Entire Article
Patroli | Crypto | | |