Cinta Laura Prihatin Marak Kasus Pelecehan Seksual: Aku Sakit Hati

4 hours ago 3

loading...

Cinta Laura menyampaikan keprihatinan mendalam atas meningkatnya kasus pelecehan seksual di berbagai lini kehidupan. Ia mengecam keras pelaku pelecehan.

JAKARTA - Cinta Laura menyampaikan keprihatinan mendalam atas meningkatnya kasus pelecehan seksual di berbagai lini kehidupan masyarakat. Ia mengecam keras pelaku pelecehan, terutama yang berasal dari lingkungan yang seharusnya memberikan rasa aman.

Pada kesempatan yang sama, Cinta Laura dengan tegas menyatakan bahwa ia sangat terpukul melihat kenyataan pahit yang dialami banyak korban, baik laki-laki, perempuan, maupun anak-anak. Kondisi ini membuatnya merasa sakit hati.

"Jujur aku sakit hati. Sakit hati buat semua orang laki-laki, perempuan maupun anak-anak yang harus ngalamin ini," kata Cinta dikutip dari Instagram @nyinyir_update_official, Minggu (24/4/2025).

Artis 31 tahun tersebut menyoroti fakta menyedihkan bahwa pelaku sering kali berasal dari kalangan yang memiliki kuasa dan kepercayaan publik. Seperti dokter, polisi, tentara, hingga anggota keluarga sendiri.

 Aku Sakit Hati

Foto/Instagram Cinta Laura

"Banyak banget kasus pelecehan seksual di tempat-tempat yang harusnya aman. Hati aku hancur mikirin bahwa orang-orang yang seharusnya ngelindungi kita, kayak dokter, polisi, tentara, bahkan keluarga malah jadi pelaku," jelasnya.

Dalam realita sosial yang dijalani saat ini, banyak orang sejak kecil sudah diajarkan untuk senantiasa menjaga diri. Mulai dari mengenakan pakaian yang dianggap sopan, bersikap sesuai norma, hingga menghindari situasi yang dinilai rawan demi menghindari hal-hal buruk yang mungkin terjadi.

Namun, pandangan ini sering kali secara tak langsung membebankan tanggung jawab perlindungan pada individu, bukan pada sistem dan pelaku.

"Kita hidup di dunia di mana kita diajari buat jaga diri. Pakai baju yang sopan, bertingkah yang baik biar nggak kenapa-kenapa, tapi aku mau tegasin satu hal. Nggak ada orang yang pantas dilecehkan," ujarnya.

Read Entire Article
Patroli | Crypto | | |