Hasil BAC 2025: Kejutkan Juara All England, Fikri/Daniel ke Perempat Final!

1 week ago 5

loading...

Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin tampil gemilang dengan menyingkirkan juara All England 2025, Kim Won Ho/Seo Seung Jae di babak 16 besar Badminton Asia Championships 2025 / Foto: PBSI

Kejutan besar terjadi di babak 16 besar Badminton Asia Championships 2025. Ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin , tampil gemilang dan berhasil menyingkirkan unggulan kuat asal Korea Selatan yang juga merupakan juara All England 2025, Kim Won Ho/Seo Seung Jae.

Bertanding di Ningbo Olympic Sports Centre Gymnasium, Ningbo, China, Kamis (10/4/2025) malam WIB, Fikri/Daniel menunjukkan mental juara dengan memenangkan laga sengit tiga game. Mereka sukses membungkam Kim/Seo dengan skor akhir 18-21, 21-17, dan 21-15.

Game pertama menjadi ujian berat bagi Fikri/Daniel. Agresivitas Kim/Seo sejak awal membuat pasangan Indonesia ini terus berada di bawah tekanan. Tertinggal 8-11 di interval, Fikri/Daniel sempat mencoba mengejar ketertinggalan menjadi 12-14.

Namun, Kim/Seo kembali memegang kendali dan memaksa Fikri/Daniel menyerah di game pertama dengan skor 18-21. Tak menyerah, Fikri/Daniel bangkit di gim kedua. Mereka mampu mengimbangi permainan cepat Kim/Seo, bahkan sempat menyamakan kedudukan 10-10 sebelum kembali tertinggal tipis 10-11 di interval.

Selepas interval, perubahan strategi Fikri/Daniel membuahkan hasil. Tampil lebih agresif, mereka berhasil membalikkan keadaan dan unggul 17-14. Momentum ini terus dipertahankan hingga akhirnya Fikri/Daniel merebut game kedua dengan skor 21-17, memaksa pertandingan dilanjutkan ke game penentuan.

Ketegangan semakin terasa di game ketiga. Kedua pasangan saling jual beli serangan, membuat skor terus imbang di awal-awal game. Fikri/Daniel akhirnya unggul tipis 11-10 di interval.

Usai interval, pertarungan sengit kembali terjadi, namun setelah kedudukan imbang 14-14, Fikri/Daniel menunjukkan kelasnya. Dengan permainan yang semakin solid dan agresif, mereka membuat Kim/Seo kewalahan. Pukulan-pukulan tajam dan pertahanan rapat mengantarkan Fikri/Daniel meraih kemenangan gemilang di game ketiga dengan skor 21-15.

Kemenangan ini menjadi kejutan manis bagi para pecinta bulu tangkis Indonesia. Fikri/Daniel, yang kini menduduki peringkat 13 dunia, membuktikan bahwa mereka mampu bersaing dan mengalahkan pemain-pemain top dunia. Fikri/Daniel selanjutnya bakal menantang Liang Wei Keng/Wang Chang dari China.

(yov)

Read Entire Article
Patroli | Crypto | | |