loading...
Gereja Katedral Jakarta menggelar ibadat Jumat Agung hari ini, Jumat (18/4/2025). FOTO/DOK.SindoNews
JAKARTA - Gereja Katedral Jakarta menggelar ibadat Jumat Agung hari ini. Adapun ibadat Jumat Agung dibagi menjadi 3 sesi, sejak siang hingga petang nanti.
"Ibadat Jumat Agung di Gereja Katedral Jakarta dilakukan dalam 3 sesi, yakni pada pukul 12.00 WIB, pukul 15.00 SIB, dan pukul 18.00 WIB. Pagi pukul 09.00 WIB pun ada Jalan Salih Kreatif," ujar Kepala Humas Gereja Katedral Jakarta, Susyana Suwadie melalui keterangannya, Jumat (18/4/2025).
Menurutnya, ibadat Jumat Agung merupakan rangkaian dari Ibadat Trihari Suci 2025 di Gereja Katedral Jakarta. Salh satunya dalam rangkaian ibadat Pekan Suci, yang dilakukan untuk merenungkan dan menghayati hari-hari terakhir hidup Yesus sejak memasuki kota Yerusalem, wafat di salib, hingga kebangkitan-Nya.
Ibadat Trihari Suci 2025 sendiri dilakukan pada Kamis, 17 April 2025 hingga Minggu, 20 April 2025 mendatang. Adapun registrasi umat diperlukan untuk area dalam gereja, Grha Pemuda Lt. 1 dan Lt. 4 dikarenakan keterbatasan tempat, terutama bagi para lansia, umat berkebutuhan khusus.
"Kapasitas tempat duduk pada setiap misa/ibadat berjumlah 4.517 kursi. Jumlah itu terdiri dari 667 kursi di dalam gedung Gereja Katedral ditambah 500 kursi di Plaza Maria dan Gua Maria, 2.500 kursi di area tenda dan 850 kursi di Grha Pemuda di lantai 1 dan 4," tuturnya.
Dia menambahkan, kuota umat paroki dan luar paroki pun tetap diakomodir dengan jumlah tertentu untuk di dalam gereja maupun Grha Pemuda. Prinsip belarasa terhadap sesama diterapkan melalui sistem registrasi tersebut.
Adapun registrasi dalam rangkaian Trihari suci di dalam gereja dilakukan :
Bagi Lansia dan umat berkebutuhan khusus dibuka pada tanggal 6 April 2025.
Bagi umat Paroki Katedral dibuka pada tanggal 10 April 2025 Pk. 07.00 WIB
(Dengan menggunakan No. KK BIDUK)
Bagi umat Luar Paroki / umum dibuka pada tanggal 12 April 2025 Pk. 07.00 WIB melalui link yang tersedia. (Tanpa No. KK BIDUK)
"Umat go show (yang tidak mendaftar) di hari H tetap dapat mengikuti misa di tenda yang telah disediakan atau di Plaza Maria . Untuk Misa Keluarga pukul 11.00 WIB dan Misa sore Paskah pukul 15.00 WIB dan pukul 18.00 WIB tidak perlu melakukan registrasi untuk di dalam gereja dan Grha Pemuda It. 1 dan 4," kata Susyana lagi.
(abd)